Movement Strategy/Events/Documentation/27 June/Summary/id
Merumuskan Piagam Gerakan Wikimedia
Pada saat ini, gerakan Wikimedia telah berkembang meliputi sekitar 300 proyek bahasa dan 200 organisasi mitra. Walau begitu, masih belum ada satu dokumen yang mendefinisikan peran dan tanggungjawab mereka. Rekomendasi Strategi Gerakan berupaya mengisi kekosongan ini dengan sebuah Piagam Gerakan, sebuah deklarasi yang akan membantu rangka kerja bersama untuk pengambilan keputusan. Topik ini telah dibahas oleh sekitar 100 orang Wikimedian pada pertemuan tanggal 27 Juni secara terbuka.
Penyusunan Piagam Gerakan memerlukan sebuah Komite Perumus yang memiliki tingkat keberagaman dan kepakaran dalam bidang tertentu. Pertanyaan kuncinya adalah: bagaimana kita dapat mencapai hal itu? Terdapat sebuah proposal untuk membagi keanggotaan komite secara merata pada kedelapan wilayah secara umum dalam gerakan Wikimedia. Namun, terdapat pula gagasan untuk mengalokasikan kursi anggota Komite berdasarkan afiliasi, yaitu pada "komunitas daring", organisasi mitra, atau Yayasan Wikimedia. Kebanyakan peserta sepakat bahwa tidak semua kursi harus ditentukan jumlahnya atau dibagi secara merata, meski juga menyetujui bahwa alokasi kursi berdasarkan afiliasi kelompok atau wilayah akan cukup membantu. Para peserta menegaskan pentingnya bersikap fleksibel dengan cara menambahkan lebih banyak kursi atau topping off untuk merespon kerumitan internal dalam suprastruktur gerakan Wikimedia yang tidak dapat terwakili sepenuhnya hanya melalui wakil-wakil yang dipilih.
Sebelum diskusi dimulai, perwakilan Yayasan Wikimedia membagikan sebuah proposal tentang seleksi anggota Komite Perumus; proposal ini mendapat beberapa dukungan. Mekanisme pemilihan secara acak, yang mengambil inspirasi dari model citizen assembly, juga didukung oleh beberapa peserta; mekanisme ini dapat menghindari bias dan berfokus pada mewakili gerakan Wikimedia secara keseluruhan alih-alih komunitas secara individual. Tanpa mempertimbangkan metode pemilihan, apakah perlu ada sebuah proses seleksi tunggal secara global? Proses seleksi global beresiko jatuh menjadi sebuah kontes popularitas, namun juga akan sulit untuk memutuskan atas nama wilayah atau kelompok yang mana apabila seseorang dicalonkan pada tingkat lokal. Oleh karena diskusi ini telah berlangsung memutar-mutar selama beberapa waktu, terdapat pertanyaan mengenai penetapan batas waktu (secara tentatif pada tanggal 21 Juli); selepas tanggal tersebut, Yayasan Wikimedia akan mengambil keputusan tentang proses seleksi.
Para Wikimedian berhak untuk tahu seberapa banyak beban kerja yang diharapkan dari mereka sebelum mencalonkan diri untuk menjadi anggota Komite Perumus. Secara umum, angka 5 jam per minggu dipersetujui sebagai kadar komitmen waktu yang masuk akal, dengan kemungkinan untuk menambah lebih banyak jam bagi mereka yang mampu. Terdapat pertanyaan mengenai syarat kefasihan berbahasa Inggris. Meskipun keberagaman bahasa dapat menciptakan suatu keadaan yang cukup menantang, pada kenyataannya kebanyakan Wikimedian tidak bisa berbahasa Inggris secara fasih, dan pendapat mereka tidak akan terdengar dalam percakapan komunitas yang bersifat ekabahasa. Beberapa saran yang diajukan untuk menanggulangi masalah ini, antara lain, yaitu menggunakan terjemahan mesin, penggunaan jasa penerjemahan simultan pada pertemuan Komite, dan/atau beberapa komite yang bekerja dalam bahasa tertentu untuk mengakomodasi tingkat keberagaman perspektif.
Percakapan dalam jaringan akan tetap berterusan setelah acara ini. Tim Strategi Gerakan akan berupaya untuk menciptakan sebuah keselarasan mengenai titik-titik permufakatan. Untuk mengakomodasi pendapat dari acara ini, proposal Yayasan Wikimedia juga telah diubah. Seiring dengan berlanjutnya percakapan, dengan harapan semakin dekat menuju permufakatan, tim Strategi Gerakan akan meluncurkan periode pencalonan untuk Komite Perumus Piagam Gerakan. Kami berharap untuk dapat memulai periode ini pada akhir Juli dengan dukungan komunitas. Untuk kabar terbaru, ikuti nawala rutin Strategi Gerakan atau saluran Telegram.
Hasil survei
Pada tiap-tiap sesi, dua macam survei dibagikan dengan para peserta: pertama sebelum diskusi dimulai, dan kedua setelah diskusi selesai. Terlampir bagan yang memuat hasil terperinci akan survei tersebut.
Susunan
-
Putaran 1: Tentukan keterwakilan yang setara dari wilayah-wilayah gerakan Wikimedia, misalnya 12.5% bagian kursi per wilayah (CEE, ESEAP, Iberocoop, Indaba, MENA, North America, SAARC, Western Europe)
-
Putaran 2: Tentukan jumlah kursi untuk proyek, organisasi mitra, dan WMF
-
Putaran 2: Penuhi keperluan keberagaman dan kepakaran tanpa jumlah kursi tertentu untuk proyek, organisasi mitra, dan WMF
-
Putaran 2: Tentukan keterwakilan yang setara dari wilayah-wilayah gerakan Wikimedia, misalnya 12.5% bagian kursi per wilayah (CEE, ESEAP, Iberocoop, Indaba, MENA, North America, SAARC, Western Europe)
Seleksi/pemilihan
-
Putaran 1: Proyek dan organisasi mitra memilih mayoritas anggota melalui pemilihan komunitas
-
Putaran 1: Proyek, organisasi mitra, dan WMF memilih mayoritas anggota komite melalui kelompok seleksi tidak langsung
-
Putaran 1: Satu kelompok calon global
-
Putaran 1: Satu kelompok calon tingkat wilayah/lokal
-
Putaran 1: Untuk menerapkan proses seleksi, kita perlu mencapai mufakat antara para pendukung dan penyusun proposal yang telah ada sejauh ini
-
Putaran 1: Untuk menerapkan proses seleksi, kita perlu memiliki bukti persetujuan dari proyek dan organisasi mitra
-
Putaran 1: Jika mufakat tidak tercapai pada 21 Juli, staf WMF dapat membentuk satu kelompok seleksi dengan mengundang sukarelawan proyek dan organisasi mitra untuk memulai proses secara keseluruhan
-
Putaran 2: Proyek dan organisasi mitra memilih mayoritas anggota melalui pemilihan komunitas
-
Putaran 2: Proyek, organisasi mitra, dan WMF memilih mayoritas anggota komite melalui kelompok seleksi tidak langsung
-
Putaran 2: Satu kelompok calon global
-
Putaran 2: Satu kelompok calon tingkat wilayah/lokal
-
Putaran 2: Untuk menerapkan proses seleksi, kita perlu mencapai mufakat antara para pendukung dan penyusun proposal yang telah ada sejauh ini
-
Putaran 2: Untuk menerapkan proses seleksi, kita perlu memiliki bukti persetujuan dari proyek dan organisasi mitra
-
Putaran 2: Jika mufakat tidak tercapai pada 21 Juli, staf WMF dapat membentuk satu kelompok seleksi dengan mengundang sukarelawan proyek dan organisasi mitra untuk memulai proses secara keseluruhan
Komitmen
-
Putaran 1: Anggota Komite diharapkan untuk bekerja tidak lebih dari 5 jam per minggu.
-
Putaran 1: Anggota Komite harus bekerja sama dengan kelompok kerja yang terbuka bagi para sukarelawan dan ahli pada bidang tertentu untuk membagi beban kerja mereka
-
Putaran 1: Anggota Komite harus fasih berbahasa Inggris
-
Putaran 1: Anggota Komite tidak harus fasih berbahasa Inggris
-
Putaran 2: Anggota Komite diharapkan untuk bekerja tidak lebih dari 5 jam per minggu.
-
Putaran 2: Anggota Komite harus bekerja sama dengan kelompok kerja yang terbuka bagi para sukarelawan dan ahli pada bidang tertentu untuk membagi beban kerja mereka
-
Putaran 2: Anggota Komite harus fasih berbahasa Inggris
-
Putaran 2: Anggota Komite tidak harus fasih berbahasa Inggris