Wikimedia Indonesia/Hibah/Laporan Hibah APG19 Kadek Ayu Sulastri
Nama Program
[edit]WikiSanganan
Sukarelawan
[edit]- Penanggung jawab: Kadek Ayu Sulastri
- Anggota: Joseagush, Siti Noviali, Luh Gede Krismayanti, Wandering Ant, Anggabuana
Hasil
[edit]Dana hibah WikiSanganan kami gunakan untuk membeli peralatan yang diperlukan dalam pelaksanaan hibah, seperti untuk pembelian nota dan materai. Hibah dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada hari Sabtu dan Minggu (4-5 Januari 2020). Pada hari pertama Kadek Ayu Sulastri, Siti Noviali, Luh Gede Krismayanti, dan Angga Buana mencari jajanan ke pasar-pasar tradisional yang ada di Kabupaten Gianyar. Pasar pertama yang dikunjungi adalah Pasar Peliatan Ubud, di pasar tersebut kami mendapatkan 22 jenis jajanan Bali, selanjutnya di pasar kedua yaitu Pasar Tradisional Sukawati, kami mendapatkan 19 jenis jajanan Bali. Selanjutnya jajanan tersebut didokumentasikan oleh Wandering Ant. Pada hari kedua Kadek Ayu Sulastri, Siti Noviali, dan Luh Gede Krismayanti mencari jajanan ke pasar tradisional yang ada di Kota Denpasar. Pasar yang kami tuju adalah Pasar Badung, di pasar tersebut kami mendapatkan 9 jenis jajanan Bali. Setelah semua jajan terkumpul, jajanan tersebut didokumentasikan oleh Wandering Ant. Jenis jajanan Bali yang terkumpul selama dua hari tersebut yaitu sebanyak 50 jenis jajanan Bali. Seluruh hasil dokumentasi jajanan tersebut dimasukkan ke commons.wikimedia.org oleh Joseagush. Pelaksanaan hibah selanjutnya yaitu pembuatan artikel setiap jajanan Bali yang telah didokumentasikan oleh penanggung jawab dan seluruh anggota hibah. Setelah melewati proses penyortiran, maka terdapat 102 berkas objek foto, yang kemudian diunggah ke Wikimedia Commons oleh Joseagush. Dari 102 berkas objek foto yang diunggah ke Wikimedia Commons, 50 foto ditambahkan ke 50 artikel di Wikipedia Bahasa Bali terkait dengan jajanan khas Bali.
Ukuran kesuksesan
[edit]Berdasarkan ukuran kesuksesan yang kami sampaikan di proposal hibah, maka kami telah memenuhi ukuran kesuksesan tersebut. Berikut ukuran kesuksesan dan implementasinya.
- Ukuran kesuksesan: "Mendokumentasikan 50 jenis jajanan khas Bali"
Hasil: 50 jenis jajanan Bali telah di dokumentasikan
- Ukuran kesuksesan: "Setiap jenis jajanan diambil gambarnya sebanyak 2 kali dengan sudut yang berbeda, yaitu dari atas dan depan"
Hasil: Setiap jajan Bali, di dokumentasikan sebanyak 2 kali dengan sudut berbeda, yaitu dari atas dan depan
- Ukuran kesuksesan: "Mengunggah sebanyak 100 gambar jajanan tradisional di commons.wikimedia.org"
Hasil : 102 berkas objek foto terkait jajanan khas Bali ke Wikimedia Commons telah diunggah
- Ukuran kesuksesan: "Membuat artikel dari 50 jenis jajanan Bali yang telah didokumentasikan, di Wikipedia Bali"
Hasil : Sebanyak 50 artikel telah dibuat dari 50 jenis jajanan Bali yang telah didokumentasikan
Penggunaan dana
[edit]- Dana disetujui: Rp3.290.000
- Dana dipakai: Rp173.000
- Dana sisa: Rp3.117.000
Rincian
[edit]No | Tanggal | Keterangan | Nominal | Nota |
---|---|---|---|---|
Dana Diterima | 3.290.000 | |||
Pengiriman Barang & ATK | ||||
1 | 3 Januari 2020 | Pembelian Nota | 2.000 | [Nota 01] |
2 | 3 Januari 2020 | Pembelian Materai | 28.000 | [Nota 02] |
Penunjang Fotografi | ||||
3 | Pulsa | 0 | ||
4 | Kertas/Kain latar belakang | 0 | ||
5 | Peralatan makan | 0 | ||
Makanan | ||||
3 | 4 Januari 2020 | Pembelian jajan Bali di Pasar Peliatan Ubud | 54.000 | [Nota 03] |
4 | 4 Januari 2020 | Pembelian jajan Bali di Pasar Tradisional Sukawati | 62.000 | [Nota 04] |
5 | 5 Januari 2020 | Pembelian jajan Bali di Pasar Badung | 27.000 | [Nota 05] |
Perjalanan Lokal | ||||
6 | Pasar Badung | 0 | ||
Perjalanan Luar Kota | ||||
7 | Pasar Tradisional Sukawati | 0 | ||
8 | Pasar Peliatan Ubud | 0 | ||
Total Dana Dipakai | Rp. 173.000 | |||
Dana Sisa | Rp. 3.117.000 |
Dokumentasi
[edit]- Untuk Proposal program dapat dilihat disini.
- Hasil foto dapat dilihat disini.
- Hasil artikel dapat dilihat disini.
Catatan tambahan
[edit]Program hibah WikiSanganan yang telah dilaksanakan ini sangat berguna. Jajanan khas Bali yang mulai tidak eksis lagi di masyarakat Bali, bisa terdokumentasikan dan di dukung dengan adanya artikel jajanan tersebut di Wikipedia Bali. Gambar jajanan khas Bali yang telah didokumentasikan tersebut juga dapat dimasukkan ke dalam artikel di Wikipedia bahasa lainnya, sehingga jajanan khas Bali lebih dikenal oleh masyarakat umum.