Jump to content

WikiTeroka 5.0/Proposal Hibah Kompetisi Komunitas Wiki Nias

From Meta, a Wikimedia project coordination wiki

Nama kegiatan

[edit]

WikiMelebani

Pelaksana

[edit]
Komunitas:
Wikimedia Nias
Akun panitia penanggung jawab:
Fatolosa Hulu
Akun anggota panitia:
Edison Zega A.Lewi


Kegiatan

[edit]

Ikhtisar kompetisi

[edit]

WikiMelebani, yang merupakan singkatan dari "Menambah Lema Bahasa Nias," yang dalam Bahasa Indonesia berarti "Menambah lema, (sebagai bentuk) peduli bahasa Nias." Kompetisi ini dirancang untuk meningkatkan jumlah lema dalam bahasa Nias, sebagai upaya penting dalam pelestarian dan pengembangan bahasa daerah.

Peraturan kompetisi

[edit]

Ketentuan umum

[edit]
  1. Kompetisi ini bersifat individu atau perorangan.
  2. Kompetisi ini berlaku baik bagi pengguna baru atau pengguna yang telah terdaftar sebelumnya dengan maksimal 200 suntingan. Silakan Anda periksa kontribusi anda di sini.
  3. Anda wajib menaati kebijakan ruang ramah acara Wikimedia Indonesia.
  4. Warga Negara Indonesia (WNI) dan berdomisili di Indonesia.
  5. Berusia minimal 17 tahun saat kompetisi dimulai (per 01 April 2025).
  6. Anda tidak dapat mengikuti kompetisi ini, apabila:
    • Merupakan staf, konsultan, pengurus, pengawas Wikimedia Indonesia, Wikimedia Foundation, dan afiliasi Wikimedia lainnya.
    • Merupakan penerima program Dana Wiki Wikimedia Indonesia yang sedang aktif.
    • Merupakan penerima beasiswa daring atau dukungan laptop dan internet Wikimedia Indonesia yang belum menyelesaikan kewajibannya
    • Panitia dan peserta kompetisi yang didanai hibah WikiTeroka 5.0 lainnya.

Teknis kompetisi

[edit]
  1. Peserta mendaftar melalui borang yang disediakan panitia
  2. Membuat lema baru berdasarkan kelas kata disertai dengan definisinya.
  3. Setiap lema yang dibuat disertai dengan 1-2 contoh penggunaan lema tersebut dalam kalimat.
  4. Peserta dapat mengakses Kamus Bahasa Nias-Indonesia disini sebagai sumber referensi untuk membuat lema.


Hadiah

[edit]
  1. Peringkat 1 Tablet Rp1.500.000
  2. Peringkat 2 Smartwatch Rp900.000
  3. Peringkat 3 Saldo OVO/Gopay sebesar Rp500.000
  4. Peringkat 4 - 10 masing-masing mendapatkan Pulsa sebesar Rp100.000

● Keterangan: - Peserta yang mendapatkan peringkat 2 dan 3 wajib memiliki akun OVO/GoPay. - Biaya administrasi terkait pengiriman voucer ditanggung oleh pemenang.

Sasaran yang ingin dicapai

[edit]

secara kuantitatif meningkatkan pengguna aktif pada Wikikamus Nias dan juga untuk memperbaiki kualitas suntingan pada Wikikamus Nias. Dengan aktifnya mereka menyunting selama sebulan kompetisi bergulir, diharapkan kemahiran mereka dalam memahami bahasa Nias akan meningkat. Secara kuantitatif diharapkan peserta kompetisi minimal 20 orang dengan target sekurang-kurangnya 1000 lema dengan ada kelas kata, definisi dan contoh kalimat yang dihasilkan selama kompetisi berlangsung.

Keahlian

[edit]

Apa yang membuat Anda layak melaksanakan kegiatan Anda?

[edit]

Kami merupakan anggota komunitas Wikimedia Nias yang berkontribusi di Wikipedia bahasa Nias, Wiki Kamus bahasa Nias, serta Wiki buku bahasa Nias. Kami juga aktif di komunitas dengan mengadakan rapat bulanan dan kopdar.

Selain menjadi anggota komunitas Wikimedia Nias, kami juga aktif berkompetisi untuk proyek-proyek Wikimedia seperti; kompetisi menulis social media 4 peace, kompetisi wikisumber dan kompetisi-kompetisi proyek Wikimedia Indonesia lainnya. Sebagai tambahan, kami pernah melaksanakan Makrab, mengikuti WikiLatih Daring Mahir, menjadi pelatih dalam Transfer Pengetahuan Komunitas Wikimedia Social Media 4 peace komunitas Nias, dan juga berperan aktif mengikuti proyek-proyek Wikimedia lainnya. Berdasarkan pencapaian tersebut, kami dapat berkontribusi dan menyelesaikan proyek ini dengan baik.

Tunjukkan halaman yang pernah Anda kerjakan dalam proyek Wikimedia?

[edit]

Berikut beberapa detail kontribusi masing-masing panitia.

Edison Zega A.lewi sebagai panitia kini memiliki total suntingan global sebanyak 2,102 yang dapat dilihat melalui tautan ini

Fatolosa Hulu memiliki total suntingan global sebanyak 317 yang dapat dilihat melalui tautan ini.

Selain itu, kami juga telribat aktif di Rapat komunitas, Makrab, dan Dana Wiki.

Agenda

[edit]
Tanggal Durasi Kegiatan Catatan
15 Februari - 13 Maret 2025 28 hari Persiapan kompetisi Membuat halaman kompetisi di WikiKamus bahasa Nias, formulir pendaftaran, dan formulir pengumpulan artikel, dan persiapan lainnya.
14 Maret - 20 Maret 2025 7 hari Promosi kompetisi Mempromosikan acara bekerja sama dengan komunitas lokal
21 Maret 2025 1 hari Sosialisasi kompetisi Dilaksanakan dalam online meet dan pada malam hari (sekitar pukul 19.00 WIB)
11 Maret – 21 April 2025 30 hari Pendaftaran peserta, periode pelaksanaan kompetisi, penilaian lema, dan pengumuman klasemen sementara Panitia akan memantau jalannya kompetisi dan menjawab pertanyaan yang masuk dari peserta.
24 Maret 2025 1 hari WikiKlinik WikiMelebani Dilaksanakan dalam online meet dan pada malam hari (sekitar pukul 19.00 WIB) yang kurang lebih berdiskusi tentang teknis lomba.
29 April 2025 1 hari Pengumuman pemenang Pengumuman di media sosial
30 April - 4 Mei 2025 5 Hari Pengiriman hadiah Pengiriman hadiah ke peserta
5 Mei- 15 Mei 2025 10 hari Pembuatan laporan WikiMelebani Perhitungan jumlah peserta dan lema yang telah dibuat. Pengumpulan nota selama kompetis

Anggaran

[edit]

Berikut ini adalah rencana anggaran yang akan dikeluarkan untuk Kompetisi WikiMelebani;

No. Keterangan Jumlah Satuan Jumlah Satuan Harga Satuan Total
1 Remunerasi
Panitia 2 orang 1 kali 1.000.000 2.000.000
2 Komunikasi
Pulsa 2 orang 1 kali 150.000 300.000
3 Hadiah
Tablet 1 unit 1.500.000 1.500.000
Voucer OVO/Gopay 1 orang 900.000 900.000
Voucer OVO/Gopay 1 orang 500.000 500.000
Pulsa 7 orang 100.000 700.000
biaya kirim souvenir 15 orang 25.000 375.000
4 Pos/pengiriman
Pengiriman hadiah 1 pemenang utama 1 orang 50.000 50.000
Pengiriman cenderamata pemenang 10 orang 25.000 250.000
5 Biaya Promosi 1 paket 150.000 150.000
6 Biaya cetak 6 paket 15.000 90.000
7 ATK 1 paket 200.000 200.000
8 Dana tidak terduga 1 paket 900.000 900.000
TOTAL 9.900.000

Tambahan

[edit]
Jelaskan kebutuhan lain atau bantuan yang Anda perlukan ke Wikimedia Indonesia selain yang telah dituliskan dalam proposal Anda apabila ada. Jika tidak perlu, Anda dapat menulis tidak ada.

Tidak ada

Status

[edit]
Permohonan ini berstatus DIBUKA.