Teknis/Berita/2022/02
Appearance
Ringkasan berita teknis yang membantu Anda memonitor perubahan perangkat lunak yang kemungkinan berdampak pada Anda dan Wikimediawan lain. Langganan, kontribusi dan berikan umpan balik.
sebelumnya | Minggu ke-02, 2022 (Senin, 10 Januari 2022) | berikutnya |
Berita teknis terkini dari komunitas teknis Wikimedia. Harap beritahu pengguna lain mengenai perubahan ini. Tidak semua perubahan akan berdampak pada Anda. Terjemahan telah tersedia.
Perubahan terbaru
- Variabel
oauth_consumer
ditambahkan ke dalam Penyaring penyalahgunaan untuk mengidentifikasi perubahan yang dibuat oleh perkakas tertentu. [1] - Saat ini, gawai-gawai memungkinkan untuk mengikutsertakankan halaman JSON. Ini berarti beberapa gawai dapat diatur oleh pengurus tanpa memerlukan hak akses pengurus antarmuka, seperti pada gawai Geonotice. [2]
- Saat ini, gawai dapat menentukan tindakan tertentu pada halaman tempat gawai tersebut aktif. Contohnya,
|actions=edit,history
akan memuat gawai hanya saat menyunting dan melihat halaman riwayat suntingan. [3] - Saat ini, gawai dapat dimuat menurut permintaan dengan menggunakan parameter URL
withgadget
. Hal ini dapat digunakan untuk mengganti snippet sebelumnya yang umumnya terlihat sepertiwithJS
atauwithCSS
. [4] - Saat ini, wiki yang memiliki sistem Mentorship terkonfigurasi dapat menggunakan API Tindakan untuk mendapatkan daftar pengguna yang dibimbing oleh mentor tertentu. [5]
- Bagian kepala di halaman utama dapat diatur dengan menggunakan MediaWiki:Mainpage-title-loggedin untuk pengguna yang masuk log dan MediaWiki:Mainpage-title untuk pengguna yang tidak masuk log. Setiap CSS yang sebelumnya digunakan untuk menghilangkan bagian itu harus dihapus. [6] [7]
- Empat halaman istimewa (dan API-API-nya) sekarang memiliki waktu eksekusi kueri basis data maksimum selama 30 detik. Halaman-halaman tersebut adalah Perubahan terbaru, Daftar pantauan, Kontribusi, dan Catatan. Perubahan ini akan membantu performa dan kestabilan situs web. Bacalah detail lebih lanjut tentang perubahan ini dan solusinya jika hal ini berdampak pada Anda. [8]
- Sticky header telah diaktifkan bagi 50% pengguna masuk log di lebih dari 10 wiki. Ini merupakan bagian dari Desktop Improvements. Lihat cara berpartisipasi dalam proyek ini.
Perubahan dalam minggu ini
- Versi terbaru dari MediaWiki akan tersedia di test wiki dan MediaWiki.org pada 11 Januari. Versi ini akan tersedia untuk wiki non-Wikipedia dan beberapa Wikipedia pada 12 Januari. Perubahan ini akan ada pada semua wiki pada 13 Januari (kalender).
Acara
- Survei Keinginan Komunitas 2022 dimulai. Semua kontributor dalam proyek Wikimedia dapat mengajukan perbaikan perkakas dan platform. Fase penerimaan proposal dimulai pada 10 Januari 18.00 UTC hingga 23 Januari 18.00 UTC. Pelajari lebih lanjut.
Berita teknis disiapkan oleh Penulis berita teknis dan dikirim oleh bot • Kontribusi • Terjemahkan • Minta bantuan • Berikan pendapat • Berlangganan atau batalkan langganan.